Kamis, 09 Oktober 2014

TERTARIK UNTUK MENJADI PENULIS ARTIKEL DI WEBSITE PAKARINVESTASI.COM ?

Kami mencari para pembaca yang berbakat dalam menulis artikel bertema investasi dan keuangan (saham, forex, emas, derivatif, asuransi, penipuan investasi, dan perencanaan keuangan) sebagai penyedia konten kami diwww.pakarinvestasi.com. Penulis dapat memilih lebih dari satu kategori yang ada di website kami sesuai dengan keahlian di bidangnya dan lebih disukai yang berupa pengalaman pribadi penulis sendiri. Setiap artikel yang memenuhi persyaratan akan dipost di website PakarInvestasi.com dan blog2 Pakar Investasi. Penulis akan mendapatkan dana kompensasi dari kami tiap artikel yang kami approve.

Syarat Penulis:

- Memiliki pengetahuan yang cukup mengenai jenis-jenis investasi, asuransi, dan perencanaan keuangan serta memiliki minat untuk membagikannya kepada semua lapisan masyarakat demi meningkatkan minat masyarakat Indonesia untuk berinvestasi.

- Sekurangnya telah menulis artikel atau memiliki website / blog lebih dari enam bulan, atau telah mempublikasikan sekurangnya sepuluh artikel investasi atau pun perencanaan keuangan.

- Memiliki bakat menulis dan memahami metode penulisan yang sesuai dengan ejaan yang disempurnakan.

- Memahami standar dan etika jurnalistik.

- Mengetahui dan memahami perihal sosial media, dan sekurangnya memiliki dua account sosial media.

- Artikel yang dikirimkan merupakan karya sendiri. Penulis bersedia memberikan lisensi kepada PakarInvestasi.com untuk mengupload artikel yang akan dipublish. Adapun artikel dan gambar yang dikirimkan akan menjadi domain publik, bebas dari hak cipta dan pembatasan lainnya. Naskah yang sudah diberikan tidak dapat ditarik kembali, dan merupakan lisensi PakarInvestasi.com ketika akan didistribusikan atau diterbitkan dalam bentuk apapun.

Syarat artikel:

- Artikel tidak kurang dari 500 kata dan merupakan buah pikiran / karya asli dari penulis (lolos copyscape.com) dengan isi yang relevan dengan kategori artikel serta belum pernah dipublikasikan di media lain.

- Isi dari artikel tidak boleh sama dengan artikel yang pernah dipost di website PakarInvestasi.com. Anda dapat memanfaatkan fitur 'search' untuk mencari key word yang belum ada pada artikel.

- Informasi yang terdapat di dalam artikel adalah informasi yang isinya tetap relevan untuk jangka waktu yang lama, bukan informasi berita yang hanya berlaku untuk jangka pendek.

- Artikel tidak melanggar peraturan dan regulasi terkait hak cipta, hak kekayaan intelektual, atau hak-hak lainnya.

- Artikel ditulis menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar, sesuai dengan konsep ejaan yang disempurnakan dengan bahasa yang mudah dipahami pembaca awam.

- Artikel memiliki nilai edukasi yang bermanfaat bagi pembaca, dan tidak mengangkat materi yang bersifat promosi atau menyebutkan brand dari perusahaan tertentu, kecuali dianggap sangat perlu, maka redaksi akan mempertimbangkan hal ini.

- Artikel tidak menyinggung masalah suku, agama, ras, dan adat istiadat. Artikel juga tidak bercampur dengan hal-hal bermotif pornografi, kekerasan, merusak moral bangsa, illegal dan melanggar tatanan hukum yang berlaku.

- Tdak diperkenankan membuat artikel yang berisi tentang jual beli dan promosi event, affiliasi ataupun produk.

- Bila perlu, informasi yang disertakan dalam artikel didukung oleh berbagai sumber terpercaya, seperti jurnal penelitian.

- Tidak diperkenankan menyiratkan nama seseorang atau nama perusahaan di dalam artikel yang ditulis, kecuali dianggap sangat perlu, maka redaksi akan mempertimbangkan hal ini.

- Redaksi berhak meminta artikel pengganti bila dirasa isi artikel tidak sesuai dengan persyaratan & etika kami.

Redaksi akan melakukan kontrak selama 1 bulan dengan penulis yang memenuhi persyaratan dan akan diperpanjang selama penulis dan artikel tetap memenuhi persyaratan kami.

Untuk keterangan lebih lanjut dan pertanyaan, silahkan email ke artikel@pakarinvestasi.com atau download dokumennya di http://pakarinvestasi.com/wp-content/uploads/2014/10/Syarat-Ketentuan-Penyedia-Artikel.pdf. Bagi anda yang berdomisili di kota Semarang dapat langsung datang ke kantor kami. Alamat kantor kami akan kami kirimkan melalui email.

Tunggu apa lagi. segera bergabung menjadi kontributor artikel PakarInvestasi.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar